Hide Menu

Daripada Salah Pemahaman, Coba 5 Cara ke Kawah Ijen dari Surabaya Berikut, Yuk!

Daftar Transportasi yang Bisa Mengantarkan Sampai Banyuwangi Bahkan di Pintu Masuk Kawah Ijen

Artikel Cara ke Kawah Ijen dari Surabaya ini diposting diperbarui
11 Pembaca
Like
Cara ke Kawah Ijen dari Surabaya 2024
© freepik.com

Apa Itu Kawah Ijen?

Apa Itu Kawah Ijen?
freepik.com

Kawah Ijen merupakan danau kawah bersifat asam yang letaknya berada di puncak Gunung Ijen. Dengan kedalaman danau 200 meter serta luas kawah sebesar 5.466 hektar membuat Kawah Ijen menjadi danau air asam terbesar di dunia.

Kawah Ijen ini adalah destinasi wisata yang berada di wilayah Cagar Alam Taman Wisata Ijen. Lokasi Kawah Ijen tepatnya berada di dua kabupaten, yakni Kabupaten Banyuwangi dan Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, Indonesia.

Fakta membahagiakan lainnya, di sekitar Kawah Ijen dapat Plesirmania temukan fenomena api biru atau blue fire yang fenomenal. Gambar pemandangan api biru hanya bisa Anda temukan di Gunung Ijen dan Gunung Dallol di Etiopia.

Supaya bisa berkesempatan melihat Kawah Ijen dan api biru dari puncak seperti di foto, Plesirmania harus mendaki melewati jalur pendakian yang sangat curam di Gn. Ijen dengan tinggi 2.700 mdpl. Perlu Anda ketahui pula bahwa suhu Kawah Ijen sangat panas, yakni mencapai 200 derajat.

FYI- untuk bisa melihat api biru, Anda mungkin perlu mendaki saat malam hari karena kondisi saat cahaya terang tak mampu memunculkan indahnya api biru. Anda juga bisa menantikan matahari terbit dari puncak Gunung Ijen dengan mendirikan tenda di basecamp yang tersedia.

Bagaimana pandangan Anda dengan Kawah Ijen? Penasaran ingin berkunjung ke kawasan ini? Cari tahu dulu cara ke Kawah Ijen dari Surabaya yang efektif. Scrolling layar ponsel Anda, and let’s get started!

E.T Kazaene
Writer
Content Writer

Adalah seorang yang mudah tertawa dengan jokes garing bapack-bapack, suka mengamati tingkah laku seseorang dan hewan, suka melamun, dan mudah bergaul. Saat ini, Esy berprofesi sebagai penulis konten. Di tahun yang akan datang mungkin Esy akan menjadi astronot.

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Plesir. Meski Plesir terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Plesir. Silakan baca kebijakan editorial Plesir untuk lebih detail.
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian artikel seperti tips, tutorial, cara, promo dan lainnya. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

5 Cara ke Kawah Ijen dari Surabaya - Terbaru 2024

Melanjutkan pembahasan sebelumnya, Loetvy W dan Doddy A (2023) menjelaskan bahwa keindahan alam serta fenomena blue fire dari Kawah Ijen menjadi daya tarik bagi wisatawan lokal hingga mancanegara. Saat Anda ke sana, Anda mungkin menemukan berbagai turis. 

Ini yang menjadi alasan mengapa aneka transportasi berbondong-bondong menyediakan rute keberangkatan Surabaya-Banyuwangi untuk mengunjungi Kawah Ijen. Jika penasaran, berikut ini adalah cara ke Kawah Ijen dari Surabaya menggunakan macam-macam kendaraan. Daripada berlama-lama, langsung simak, yuk!

1
Naik Kereta Api

Dekat dari Pusat Kota, Murah Harganya!

Naik Kereta Api

2
Naik Bus

Bisa Naik dari Titik Keberangkatan Mana Saja, Tak harus di Terminal

Naik Bus

3
Naik Mobil atau Motor Pribadi

Butuh Banyak Biaya Buat Bensin

Naik Mobil atau Motor Pribadi

4
Naik Travel

Bisa Minta Jemput dari Mana Saja Sesuai Keinginan

Naik Travel

5
Naik Pesawat

Kurang Fleksibel Buat Kaum Mendang-Mending

Naik Pesawat

Anda bisa percaya Plesir. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Plesir meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Dekat dari Pusat Kota, Murah Harganya!
© freepik.com
1
Dekat dari Pusat Kota, Murah Harganya!

Naik Kereta Api

Rekomendasi kami

Dari sekian banyak kendaraan untuk Anda pakai tour Kawah Ijen dari Surabaya, kereta api masih menjadi yang terdepan di kalangan para pelancong. Tak lain dan tak bukan adalah karena harga tiket kereta murah dan bisa sampai kota tujuan tepat waktu.

Apabila Plesirmania ingin naik kereta dari Surabaya menuju Kawah Ijen, sebaiknya naik dari Stasiun Gubeng. Plesirmania bisa turun di Stasiun Banyuwangi Kota di Jalan Lingkungan Karang Asem, Bakungan, Kecamatan Glagah.

Kereta yang akan Anda naiki dengan harga terjangkau (mulai dari Rp. 50.000) adalah KA Probowangi dan KA Sri Tanjung. Adapun jam keberangkatan ialah pukul 5.35 pagi untuk KA Probowangi dan pukul 13.47 siang untuk KA Sri Tanjung.

Sesampainya di Stasiun Banyuwangi Kota, Anda bisa meneruskan perjalanan menggunakan minibus Damri, ojek ataupun bus lokal. Perjalanan dari Stasiun Banyuwangi Kota menuju Pos atau Pintu Masuk Paltuding yakni sekitar 2 jam.

Mengenai biaya transfer dengan minibus Damri, ojek, dan bus beragam. Harga tiket mulai dari 7.500 ribu rupiah saja. Anda akan langsung turun di depan pintu masuk di mana Anda harus scan booking tiket masuk wisata Kawah Ijen.

Bisa Naik dari Titik Keberangkatan Mana Saja, Tak harus di Terminal
© freepik.com
2
Bisa Naik dari Titik Keberangkatan Mana Saja, Tak harus di Terminal

Naik Bus

Rekomendasi kami

Selain kereta api, transportasi seperti bus juga bisa Anda gunakan untuk trip Kawah Ijen. Plesirmania nantinya akan berangkat menggunakan bus jurusan Surabaya-Banyuwangi. Armada bus dengan jurusan tersebut tersedia 24 jam di Terminal Purabaya Bungurasih Surabaya.

Terdapat banyak pilihan bus yang bisa Anda tumpangi, yaitu Banyuwangi Travel, Bali Prima, Wijaya Trans, Akas IV, Damri, Kramat Jati, hingga Caesar Transport. Masing-masing bus terkadang bisa Anda naiki melalui Terminal Purabaya atau di titik keberangkatan yang sudah tersedia.

Begitupun dengan titik pemberhentiannya yang tidak selalu tepat di terminal. Saat memesan tiket bus, sebaiknya tanyakan kepada agen bus di mana titik pemberhentian terdekat dari Kawah Ijen. Tanyakan juga di mana letak lokasi pemberhentian yang mudah untuk mencari kendaraan shuttle menuju Kawah Ijen.

Untuk tiket bus Surabaya-Banyuwangi sendiri dipatok dengan harga mulai dari Rp. 150.000. Biaya ini bisa jadi lebih mahal tergantung fasilitas yang diberikan. Rata-rata besaran tiket seperti itu sudah mendapat fasilitas mumpuni (AC, TV, toilet, hingga USB charger).

Sesampainya Plesirmania di titik pemberhentian, lanjutkan perjalanan menggunakan ojek. Lama perjalanan sekitar 1 jam lebih beberapa menit tergantung lewat jalan mana nantinya. Tunggu saja karena setelah itu Anda sudah pasti sampai di pintu masuk Kawah Ijen. 

Butuh Banyak Biaya Buat Bensin
© freepik.com
3
Butuh Banyak Biaya Buat Bensin

Naik Mobil atau Motor Pribadi

Pada dasarnya, menuju Kawah Ijen bisa pakai kendaraan pribadi baik mobil atau motor. Anda bisa mengatur waktu sendiri, jadi lebih fleksibel! Plesirmania dapat memulai perjalanan menuju tol Pasuruan-Probolinggo, bukan tol Pandaan-Malang.

Lalu, pergilah menuju Jalan Raya Gending sampai ke Karagajar-Kesambirampak-Prigan-Bondowoso. Apabila telah mencapai Bondowoso, perjalanan akan semakin dekat. Teruskan saja sampai menuju Wonosari dan Klocing.

Setelah itu, dalam waktu beberapa menit Anda akan sampai di Pintu Masuk Paltuding. Barulah Anda bisa berjalan kaki menuju puncak Kawah Ijen. Dengan ini, Anda tak perlu melewati rute perjalanan ke Kawah Ijen dari Banyuwangi Kota, cukup lewati Bondowoso saja!

Sementara itu, yang kurang berkesan bagi tim Plesir untuk naik kendaraan sendiri adalah memakan bensin dan biaya tol relatif mahal. Belum lagi rasa kantuk dan lelah badan saat berkendara 6 jam lamanya. Kalau Anda siap dengan konsekuensinya, maka ini tak akan menjadi masalah. 

Bisa Minta Jemput dari Mana Saja Sesuai Keinginan
© freepik.com
4
Bisa Minta Jemput dari Mana Saja Sesuai Keinginan

Naik Travel

Di samping ketiga jenis transportasi tadi, Plesirmania juga bisa naik travel. Ini adalah transportasi sejenis minibus dengan kapasitas 12 orang atau lebih. Mobil yang biasa digunakan adalah merek Toyota Hiace.

Bagi Plesirmania yang suka bepergian ke luar kota tanpa hambatan, naik travel akan sangat membantu. Umumnya, jasa travel menawarkan penjemputan door to door atau point to point. Door to door artinya penjemputan dari rumah, sementara point to point ialah penjemputan di titik keberangkatan yang Anda minta.

Mengenai pemesanan tiket bisa Anda lakukan melalui agen resmi travel terdekat atau cari info paket travel di internet tentang travel Surabaya-Banyuwangi terpercaya. Contoh travel yang menyediakan keberangkatan Surabaya-Banyuwangi antara lain BWi Travel, Bali Jaya Trans, Mitra Travel, Nusa Trans, dan lain sebagainya.

Kurang Fleksibel Buat Kaum Mendang-Mending
© freepik.com
5
Kurang Fleksibel Buat Kaum Mendang-Mending

Naik Pesawat

Rekomendasi kami

Adapun jalur udara, Plesirmania bisa mencoba naik pesawat terbang. Plesirmania bisa naik pesawat dari Bandara Internasional Juanda Surabaya dan turun di Bandara Blimbingsari Banyuwangi. Diketahui belum ada penerbangan langsung mengarah ke Banyuwangi dari Surabaya apalagi Jogja.

Kemungkinan besar Anda akan berganti pesawat saat transit di Jakarta. Sehingga, lama perjalanan bisa mencapai 4 jam lebih dari yang tadinya hanya 45 menit. Untuk harga tiket rute penerbangan Surabaya-Banyuwangi dapat Anda beli mulai dari 2 juta rupiah.

Lebih lanjut, Plesirmania harus pergi ke terminal terdekat untuk naik kendaraan shuttle menuju Kawah Ijen setelah sampai di Bandara Blimbingsari. Opsi lain yaitu naik minibus Damri yang langsung mengantarkan ke Pos Paltuding Kawah Ijen.

Tanya Jawab Seputar Cara ke Kawah Ijen dari Surabaya

Sebelum bergegas menuju penutup, simaklah sebentar daftar pertanyaan yang ada di kolom bawah berikut!

Kalau mau ke Kawah Ijen naik kereta turun dimana?

Anda bisa turun di Stasiun Banyuwangi Kota dari Stasiun Gubeng Surabaya.

Berapa biaya masuk ke Kawah Ijen?

Seluruh pengunjung lokal dikenakan biaya sebesar Rp. 5.000 saat berkunjung pada hari kerja dan dikenakan biaya Rp. 7.500 saat berkunjung pada hari libur.

Berapa jam naik ke Kawah Ijen?

Kurang lebih 2 jam sampai dengan 2 jam setengah. Bahkan bisa mencapai lebih dari 3 jam bila pendakian Anda membutuhkan istirahat berkali-kali

Tiket Kawah Ijen apakah harus online?

Ya, Anda perlu memesan tiket masuk destinasi wisata tersebut secara online.

Bulan apa yang bagus ke Kawah Ijen?

Akhir Desember sampai dengan Januari adalah bulan yang bagus untuk berkunjung ke kawasan tersebut.

Kesimpulan: Cara ke Kawah Ijen dari Surabaya

Demikian tim Plesir sampaikan cara dari Surabaya ke Kawah Ijen naik transportasi umum dan kendaraan pribadi. Anda bisa naik bus, kereta api, travel, pesawat, mobil, dan motor pribadi.

Semua kendaraan dapat mengantarkan Anda menuju destinasi impian. Jadi, ayo segera lakukan pemesanan tiket transportasi, hotel atau penginapan, dan jangan ketinggalan backpack kesayangan!

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Plesir adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Plesir mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Konten Serupa

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo